Monday, August 29, 2011

Software Gratis untuk Ponsel BlackBerry


BlackBerry adalah perangkat komunikasi yang memiliki kemampuan layanan push email, telepon selular, sms, faksimili Internet, menjelajah Internet, chatting, dan berbagai kemampuan lainnya

Keunggulan BlackBerry terletak pada kemampuannya dalam mendukung aplikasi-aplikasi baru karena dibuat dengan platform standar yang dapat memudahkan para pengembang aplikasi ikut menciptakan fitur tambahan yang menarik.

Software gratis untuk BlackBerry ini tentu akan menjadikan ponsel BlackBerry Anda lebih beragam dan lebih mantap. Anda bisa langsung mendownload software langsung dari BlackBerry App World. BlackBerry App World tidak jauh berbeda seperti apa yang sudah diluncurkan oleh Apple yaitu Itunes. Dengan BlackBerry App World, anda akan bisa mendownload langsung aplikasi yang tentunya sangat menarik untuk BlackBerry.

Software di bawah ini juga bisa untuk software BlackBerry Tour, software BlackBerry Pearl, software BlackBerry Storm, software BlackBerry Curve
, dan beberapa device BlackBerry lainnya. Seperti apa saja software-software gratis untuk BlackBerry ini.

Google Maps
Siapa yang tidak kenal dengan Google? Dengan beragam layanan gratis yang dimilikinya, Google selalu mencoba memberikan yang terbaik bagi para penggunanya. Dan salah satunya adalah Google Maps, aplikasi peta mobile yang menyediakan informasi lokasi dengan atau menggunakan GPS. Selain itu aplikasi ini juga menyediakan gambar satelit dari Google Earth.

WorldMate Live
Adalah layanan mobile yang diperuntukkan bagi mereka yang sering bepergian dengan secara otomatis mengirimkan konten ke penggunanya. Aplikasi ini akan menyediakan informasi tentang hotel, jadwal penerbangan dan segala sesuatu yang berhubungan dengan rencana perjalanan yang akan anda lakukan.

MyLocation
MyLocation adalah aplikasi penunjang GPS yang dapat melaporkan lokasi ke web server secara regular kepada anda sebagai pemilik ponsel atau kepada orang lain yang sudah anda pilih sebelumnya sendiri.

Blinko
Aplikasi chat yang bisa digunakan untuk Google Talk, MSN, ICQ, Yahoo dan AIM.

Viigo
Saat ini hampir semua website memiliki fasilitas RSS (Really Simple Sindication) feed yang memungkinkan pembacanya membaca berita/konten yang ada tanpa harus mengetikkan URL. Dan seperti itulah fungsi Viigo, aplikasi RSS Reader mobile yang menyediakan akses instan ke semua website yang memiliki RSS feed. Viigo juga sudah mendukung layanan Google Reader yang begitu populer. Pilih Viigo Standard Edition (SE) yang gratis ketika anda mengunjungi websitenya.

Aplikasi BBC iPlayer
Bagi Anda penonton setia program BBC kini Anda tidak bisa menikmati semua siaran BBC dalam genggaman. Ya, ini karena aplikasi BBC iPlayer telah siap digunakan pada Blackberry. BBC iPlayer bisa diunduh secara gratis di BlackBerry App World.

No comments:

Post a Comment